Pasuruan, Lintasbatasindonesia.Com (28/02) Babinsa Desa Tidu Kecamatan Pohjentrek (Serda Suparji) dan Serma Tomi beserta petugas dari Puskesmas melaksanakan pendampingan ORI Difteri di Madrasah Desa Tidu sejumlah 159 murid.

Pelayanan kesehatan yang diberikan secara massal itu merupakan program antisipasi terhadap kejadian luar biasa (KLB) difteri di Madrasah Desa Tidu dilakukan petugas dari UPT Puskesmas Pohjentrek dengan didampingi Babinsa setempat.
Danramil Pohjentrek (Kapten Arh Iswanto) mengatakan, pihaknya mendukung sepenuhnya pelaksanaan imunisasi difteri dalam rangka ORI Difteri di seluruh Kecamatan Pohjentrek.
Babinsa turun langsung ke wilayah binaan guna membantu kelancaran pelaksanaan imunisasi demi suksesnya kegiatan ORI Difteri yang sudah diprogramkan pemerintah.