Doa Kyai Ahmad Matur Al Hafidz Untuk Operasi Lilin Candi 2018

Doa Kyai Ahmad Matur Al Hafidz Untuk Operasi Lilin Candi 2018

Senin, 31 Desember 2018, Desember 31, 2018

BORGOL-NEWS, PEMALANG  -  Kyai Ahmad Matur Al Hafidz mendoakan supaya pelaksanaan Ops Lilin Candi tahun 2018 khususnya di wilayah hukum Polres Pemalang, Polda Jateng dan mendoakan anggota Polres Pemalang diberi keselamatan, kesehatan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab.

Hal tersebut diungkapkannya saat menjadi penceramah dalam acara Doa Bersama dalam Rangka Pam Ops Lilin Candi 2018 dan Tahun Baru 2019, di masjid Baitul Muhlisin polres pemalang, Kamis (27/12/2018).

“Dari dahulu sudah ada musibah, bencana dan kematian maka tingkatkan iman kita dan ketaqwaan terhadap Allah ta’ala,” pesannya.


 Kapolres Pemalang, AKBP Nona Picillia Ohei, SIK, SH, MH dalam sambutannya berharap dalam pelaksanaan PAM Ops Lilin dapat berjalan sesuai rencana tanpa ada kendala apapun.

“Bagi rekan-rekan yang sedang berdinas selalu berkordinasi dengan padal agar tidak terjadi miskomunikasi. Untuk rekan-rekan khususnya anggota mapolres pemalang yang tersprin dalam pengamanan ops lilin candi 2018 dan tahun baru 2019 diharapkan mengerjakan tugas sesuai dengan SOP,” tegasnya.

Tak lupa, Kapolres juga mengingatkan para anggota agar selalu menjaga kesehatan mengingat kegiatan kedepannya semakin padat.

Humas Polres Pemalang

TerPopuler