Mewujudkan Generasi Millenial Cinta Lalu Lintas Menuju Indonesia Gemilang

Mewujudkan Generasi Millenial Cinta Lalu Lintas Menuju Indonesia Gemilang

Kamis, 17 Januari 2019, Januari 17, 2019


LINTAS BATAS PASURUAN – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasuruan  Kota  dan jajarannya mengajak generasi millenial untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas, sebagaimana program Presiden RI Ir. H. Joko Widodo. Ajakan itu dilakukan dalam bentuk sosialisasi Millennial Road Safety Festival .

Penyuluhan ini sendiri di ikuti oleh pegawai BRI Pasuruan, yang mana " Sosialisasi Millenial Road Safety Festibal Nasional " ini akan serentak di laksanakan di 34 Provensi sejak 2 Februari hingga 31 Maret 2019, dengan puncak acara pada tanggal 31 Maret 2019 di Jakarta.

Festival tersebut akan dibuka oleh Presiden RI. Ir.H.Joko Widodo, sedangkan pelaksanaan di Surabaya  Jawa Timur pada tanggal 17 Maret 2019 di Jembatan Suramadu.

Kasatlantas  Pasuruan Kota AKP Kadek Ary Mahardika SH. SIK,  mengatakan bahwa kegiatan tersebut untuk memberdayakan generasi milenial untuk ikut mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas di jalan raya.

Dari kegiatan itu bisa tercapainya tujuan road safety to zero accident. Selain itu, terbangunnya budaya tertib berlalu lintas khususnya dikalangan generasi milenial.

“Bahkan adanya peningkatan kualitas keselamatan di jalan dan menurunkan tingkat fatalitas korban laka,” kata AKP Kadek Ary Mahardika SH. SIK.     ( Wijanarko )

TerPopuler